Dua Mobil Tertimpa Pohon Tumbang Dihempas Angin Kencang, Jalan Majapahit Macet Panjang

Hidayat Adi
Avanza Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di jalan Majapahit Sidoarjo. Foto: ist.

SIDOARJO, iNewsSidoarjo.id – Dua mobil tertimpa pohon tumbang di jalan Majapahit Sidoarjo. Mobil naas tersebut adalah Toyota Avanza warna putih dan sebuah sedan Honda Accord warna hitam. Kerusakan terparah menimpa mobil Toyota Avanza bernomor polisi N 1552 SU yang melaju dari arah Sidoarjo menuju Malang.

Mobil putih itu ringsek tertimpa batang besar pohon. sementara mobil Honda accord tergores bagian kaca dan atapnya. Paristiwa ini terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, Sabtu 3/1/ 2026. Saat itu kawasan Celep kecamatan Kota Sidoarjo, sedang diguyur hujan deras disertai angin kencang. Tak diduga, pohon besar yang berada di bagian timur jalan, atau jalur dari Sidoarjo menuju Malang, tumbang ke arah barat, atau jalur sebaliknya.

Nahas, disaat bersamaan melintas mobil Avanza Putih yang melaju pelan, hingga tertimpa bagian besar batang pohon. Sementara di jalur berlawanan, batang-batang kecil pohon menimpa Honda Accord hitam. Warga di lokasi kejadian langsung bergerak membantu pengemudi kedua kendaraan keluar dari mobilnya.

Beruntung kejadian itu tidak sampai menimbulkan korban jiwa. Meski pengemudi panik dan kaget, namun bisa diselamatkan warga. Hingga mobil Honda Accord bisa melanjutkan perjalanan. Sementara mobil Avanza putih yang ringsek, baru bisa dievakuasi setelah petugas dan warga berjibaku memotong dan menyingkirkan pohon yang tumbang.

Salah satu warga di lokasi, Syaiful, mengatakan, peristiwa pohon tumbang terjadi begitu cepat. “saat hujan, sejumlah warga dan pengguna jalan berteduh di depan deretan toko di jalan Majapahit. Bahkan saat pohon tumbang, ada warga yang merekamnya melalui video ponsel. Kemungkinan pohon tersebut tumbang karena akarnya lapuk dimakan usia, ditambah terjangan angin yang kuat,” kata Syaiful.

Selain menyebabkan pohon tumbang, dampak cuaca ekstrem tersebut mengakibatkan jalur lalu lintas di jalan Majapahit dua arah, macet panjang. Evakuasi pohon tumbang dan mobil yang tertimpa, menyebabkan jalur menyempit, sehingga kendaraan mengular hingga satu kilometer. “Selain pemotongan batang pohon dan pembenahan kabel-kabel yang tertimpa pohon, kemacetan juga disebabkan banyaknya kendaraan yang putar balik mencari jalur alternatif,” ujarnya.

Sementara itu, hingga pukul 19.00 WIB belum ada data resmi dari BPBD Sidoarjo terkait dampak pohon tumbang tersebut. Dihubungi melalui pesan singkat, Plt Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Sidoarjo Sabino Mariano, mengatakan pihaknya masih melakukan penanganan terkait musibah tersebut. “Masih proses penanganan,” pungkasnya singkat.

Editor : Aini Arifin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network