SIDOARJOASIDOARJO,S iNewsSidoarjo.id-Polresta Sidoarjo bersama Spiderman turun ke jalan raya, mengajak para pengendara tertib berlalu lintas dan mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Minggu (6/3/2022).
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan Operasi Keselamatan Semeru 2022. Adanya Spiderman bersama Anggota Satuan Lalulintas, tak urung menjadi perhatian pengendara motor maupun mobil yang melintas. Bahkan, beberapa pengendara mengaku kaget ada Superhero di jalan.
Seperti yang diungkapkan Amin (29), salah satu pengendara yang mendapatkan buket snack dan masker dari Satlantas Polresta Sidoarjo, karena tertib berlalu lintas.
"Kaget banget saya pikir ada apa kok ada Spiderman disini, ternyata ada giat Operasi Keselamatan semeru. Terima kasih saya mendapatkan bingkisan." Ujar Amin.
Selain membagikan masker, petugas dari Satuan Lalulintas Polresta Sidoarjo juga menghimbau kepada pengendara agar selalu mentaati aturan berlalulintas. Selain di tempat ini, Operasi Keselamatan Semeru 2022 juga dilakukan hingga tingkat polsek jajaran.
Diharapkan semua masyarakat, dapat teredukasi pentingnya mematuhi tertib berlalu lintas dan protokol kesehatan, tidak hanya bagi dirinya sendiri. Namun juga memperhatikan keselamatan bagi orang lain.
“Apabila masyarakat mampu kita edukasi dengan benar, maka kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara dapat meningkat. Serta laju penyebaran Covid-19 dapat teratasi di wilayah kita,” ujar Kasat Lantas Polresta Sidoarjo Kompol Yanto Mulyanto.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait