Warga Sidoarjo Ringkus Jambret Sadis, Pelaku Dihakimi Massa

Tim iNewsSidarjo
Maling yang sempat di massa di selamatkan Babinsa Koramil. Foto:ist

SIDOARJO, iNews.id – Seorang pria asal Gempol, Pasuruan, harus merasakan akibat perbuatannya setelah nekat menjambret handphone milik pengendara motor di Jalan Kutuk Barat, Candi, Sidoarjo pada Kamis malam (29/8).

Aksi nekatnya itu berujung pada amukan massa. Peristiwa bermula saat korban yang tengah membeli pisang keju di kawasan tersebut menjadi sasaran pelaku. Dengan gesit, pelaku merampas handphone yang diletakkan di dashboard motor korban dan langsung melarikan diri.

"Saya lihat ada orang teriak maling, terus warga langsung mengejar," ujar Taufik, seorang pedagang di sekitar lokasi kejadian.

Peristiwa ini sontak mengundang perhatian warga sekitar. Pelaku yang berusaha kabur akhirnya tertangkap di Perumahan Sidokare Asri setelah terlibat kejar-kejaran dengan warga.

Amarah warga pun memuncak. Pelaku yang sudah tertangkap menjadi bulan-bulanan massa hingga babak belur sebelum akhirnya diamankan oleh Babinsa Koramil 0816/01 Kota Sidoarjo, Serda Heri Purnomo.

"Saya mendapat laporan dari warga dan langsung ke lokasi untuk mengamankan pelaku dari amukan massa," jelas Serda Heri.

Pelaku kemudian dibawa ke Polsek Sidoarjo Kota untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network