Komunitas Wosca Gelar Pesta Kelulusan dan Seminar HAKI untuk Anggota

Yoyok Agusta
Komunitas Wosca (Woman Online Community Indonesia) menggelar pesta kelulusan untuk anggotanya di salah satu kafe di Surabaya. Minggu, ( 19/5/2024).

SURABAYA, iNews.id- Komunitas Wosca (Woman Online Community Indonesia) menggelar pesta kelulusan untuk anggotanya yang selesai mengikuti pelatihan kewirausahaan selama 2 bulan. Minggu, (19/5).

Pesta kelulusan ini berbeda dari biasanya, Wosca menyelenggarakannya dengan acara diskusi dan seminar mengenai cara menghindari risiko dan kerugian bisnis dengan memahami Hak Kekayaan Intelektual (HAKI).

Konsultan HAKI, Doktor Amirul mengingatkan para anggota Wosca untuk mengamankan bisnis yang sudah dibangun dengan susah payah, dengan cara mendaftarkan HAKI, seperti paten, merek, hak cipta, dan desain industri.

Selain mendaftarkan HAKI, para anggota Wosca juga diminta untuk tidak sekali pun melanggar aturan hukum karena konsekuensi hukum yang diterima bisa membuat pengusaha gulung tikar.

Komunitas Wosca sendiri didirikan oleh Lilies Roslina sejak 2011 dan beranggotakan sekitar 100 orang, dengan maksud ingin mengajak anggotanya memasarkan produknya.

"Jadi kita ngasih pelatihan itu sebenarnya 6 bulan, lah yang PBO4 ini dua bulan itu dari mentor-mentor kita sendiri yang sudah berpengalaman," ujar Lilies.Senin, (20/5/2024).

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network