Klub Liga Korsel Suwon FC, Resmi Umumkan Pratama Arhan Sebagai Pemain Barunya

Ibnu Hariyanto/Himas
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akhirnya mempunyai klub baru. Arhan akan bermain di klub Liga Korea Selatan Suwon FC. (foto: PSSI)

SUWON, iNewsSidoarjo.id - Pratama Arhan, pemain Timnas Indonesia, akhirnya resmi bergabung dengan klub baru. Arhan akan memperkuat Suwon FC, sebuah klub yang berkompetisi di divisi teratas Liga Korea Selatan, K-League 1.

Pengumuman mengenai kepindahan Arhan ini diposting di akun Instagram resmi Suwon FC pada Selasa (16/1/2024).

"Suwon FC mengumumkan perekrutan pemain bertahan Arhan," tulis Suwon Dilansir dari iNews.id.

Suwon FC turut memberikan dukungan kepada Arhan yang akan berkompetisi di Piala Asia 2023.

"Kami sangat senang menyambut Arhan di Suwon FC, yang akan menjadi tambahan yang solid di lini pertahanan kami!" tulisnya.

"Suatu kehormatan bisa bersama Arhan! Selamat datang di SUWON FC!," lanjutnya.

Sebelum bergabung dengan Suwon FC, Arhan berkarier di klub Liga Jepang, Tokyo Verdy, selama dua tahun. Namun, Arhan jarang mendapatkan kesempatan bermain di Jepang.

Kendati demikian, kemampuan khususnya dalam set play lemparan ke dalam membuatnya tetap diminati oleh klub-klub di kawasan Asia.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network