Capres Ganjar Pranowo: Pancasila Jadi Pedoman Universal

Tim iNewsSidoarjo
Ganjar Pranowo: Pancasila sebagai Pedoman Universal. Capres Partai Perindo Ganjar Pranowo memastikan tidak ada akan memberikan anaknya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar, karpet merah jika terpilih jadi presiden. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Seperti diketahui Pancasila, yang merupakan ideologi dasar negara Indonesia, telah menarik perhatian dunia dengan nilai-nilai universalnya yang mampu menjadi landasan bagi masyarakat yang beragam budaya dan agama.

Melangsir dari iNews.id, Pancasila mengandung lima sila, yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan Indonesia, Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan, dan Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia, dan memiliki daya tarik yang kuat dalam mempromosikan toleransi, persatuan, dan kesetaraan di antara masyarakat yang beragam.

Ganjar Pranowo, yang merupakan Calon Presiden 2024, mengungkapkan pemahamannya tentang Pancasila sebagai sebuah pedoman universal yang dapat menjadi rujukan bagi perdamaian dunia.

Di tengah situasi global yang tidak pasti dan konflik yang tengah berlangsung, Ganjar melihat Pancasila sebagai nilai yang dapat mempersatukan dunia, terutama ketika Indonesia menuju Indonesia Emas 2045.

"Di 2045 kita akan menjadi bangsa yang besar sehingga pancasila sebagai landasan ideologi bernegara, bermasyarakat, way of life, itu betul-betul dijadikan pedoman sehingga kita itu menuju ke depan," ungkap Ganjar.

Ganjar menegaskan bahwa Pancasila bukan hanya milik Indonesia, tetapi juga memiliki nilai-nilai yang dapat menjadi pedoman untuk keadilan, demokrasi, dan perdamaian di seluruh dunia.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network