Viral! Perang Memanas, Pejuang Palestina Kibarkan Bendera Merah Putih di Gaza

Rahman Asmardika
Foto: X/@arwidodo.

JAKARTA, iNewsSidoarjo.id – Sebuah video yang menampilkan beberapa pejuang Palestina di Gaza mengibarkan bendera Indonesia menjadi viral di tengah perang yang pecah antara kelompok Hamas dengan Israel.

Kekerasan yang terjadi telah menewaskan lebih dari 2.200 orang di kedua belah pihak sejak serangan dimulai oleh Hamas pada Sabtu, (7/10).

“Para pejuang Palestina di #Gaza mengibarkan bendera kita (#Indonesia) beberapa waktu lalu, begitu cinta dan terikat sekali menunjukan rasa cinta mereka terhadap bangsa Indonesia.. karena umat muslim adalah satu dan bersaudara bagaikan satu tubuh,” demikian narasi yang menyertai video, yang diunggah akun @arwidodo di X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter yang dikutip dari okzone.com, pada Kamis (12/10/2023).

Dalam video tersebut, beberapa pejuang Palestina bersenjata yang mengenakan topeng tampak memegang dan mengibarkan bendera Palestina di atas sebuah mobil bak terbuka.

Tidak diketahui kapan video itu diambil, atau apakah terkait dengan situasi yang terjadi di Gaza dan Israel saat ini.

Indonesia sejak lama telah menjadi pendukung upaya kemerdekaan Palestina, mendorong diwujudkannya Solusi Dua Negara, didirikannya negara Palestina yang beribukota di Yerusalem Timur.

Pemerintah Indonesia telah menyampaikan keprihatinannya akan eskalasi kekerasan yang terjadi saat ini dan mendesak kedua belah pihak untuk segera menghentikan kekerasan untuk mencegah jatuhnya lebih banyak korban. iNewsSidoarjo

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network