JAKARTA, iNewsSidoarjo.id - Harga BBM (Bahan Bakar Minyak) jenis Pertamax mengalami kenaikan per 1 September 2023, setelah tidak mengalami perubahan harga dalam tiga bulan terakhir.
Dikutip dari sindonews.com melalui pengumuman resmi PT Pertamina (Persero), Jumat (1/9/2023), harga Pertamax untuk wilayah DKI Jakarta naik Rp900 menjadi Rp13.300 per liter.
Sebelumnya, BBM dengan nilai oktan 92 (RON 92) ini dibanderol seharga Rp12.400 per liter per Juni 2023.
Penyesuaian harga BBM tersebut mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No.
245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
Kenaikan harga BBM tidak hanya terjadi terhadap Pertamax, tetapi juga mencakup BBM nonsubsidi lainnya, seperti Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex. Harga Pertamax Turbo masih melanjutkan tren kenaikan dari bulan sebelumnya.
BBM dengan nilai oktan 98 (RON 98) tersebut dibanderol seharga Rp15.900 per liter, atau mengalami kenaikan sebesar Rp1.500 dari Agustus 2023 yang dipatok seharga Rp14.400 per liter.
Editor : Yoyok Agusta Kurniawan
Artikel Terkait