Kapolrestabes Berangkatkan Balik Mudik Gratis ke Jakarta

Tim iNeswSidoarjo
Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Pasma Royce, berangkatkan ratusan orang mudik balik asal Surabaya kembali ke Jakarta. Jumat, (28/4/2023).

Untuk diketahui persyaratan balik mudik gratis hanya tunjukan KTP peserta, dan hanya satu kota tujuan, gratis tanpa dipungut biaya tanpa dibebani biaya apapun kepada peserta.

"Kami harapkan para peserta jaga kesehatan dan hati-hati dalam perjalanan, untuk pak Sopir jangan ngebut patuhi rambu rambu lalulintas, selamat jalan selamat sampai tujuan," pesan Pasma, sebelum peserta naik ke bus.

Salah satu perwakilan peserta Supandi Balik Mudik mengungkapkan terima kasih kepada polisi (Polrestabes Surabaya) dengan program balik mudik gratis, merupakan solusi membantu kami para masyarakat yang balik mudik dengan rasa nyaman sampai kota tujuan.

"Alhamdulillah dengan program balik mudik gratis ini, adalah rezeki kami, apalagi saat saat kembali ke kota tujuan mencari tiket baik kereta api maupun bus penuh, terima kasih polisi, semoga amal baik bapak bapak mendapat balasan dari Allah," Kata Supandi asal Surabaya.

Sedang Nurkayah gadis berjilbab ini merasa terbantu sekali adanya mudik balik gratis.

"Terima kasih pada Bapak Polisi dalam mudik balik gratis ini, sehingga nanti perjalanan lancar sampai Jakarta," pungkasnya.

Editor : Yoyok Agusta Kurniawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network