SLEMAN, iNews.id - Lima wakil rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) untuk masa bakti 2022-2027, dilantik di ruang Balai Senat, Gedung Pusat UGM, Jumat (29/7/2022). Pelantikan itu dipimpin langsung Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) Prof Ova Emilia.
Kelima Wakil Rektor yang dilantik, Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran Wening Udasmoro, Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan Usaha dan Kerja Sama Ignatius Susatyo Wijoyo.
Selain itu Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Pengabdian kepada Masyarakat dan Alumni Arie Sujito. Selanjutnya Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan Supriyadi dan Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Aset, dan Sistem Informasi Arief Setiawan Budi Nugroho.
Komposisi wakil rektor ini cukup unik karena menggabungkan kalangan akademisi dan praktisi. Wakil rektor yang baru dilantil itu menggantikan wakil rektor periode 2017-2022, yakni Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran dan Kemahasiswaan Djagal Wiseso Marseno, Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan dan Sistem Informasi Supriyadi.
Selain itu, Wakil Rektor Bidang Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Ika Dewi Ana, Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Aset Bambang Agus Kironoto, dan Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Alumni Paripurna Sugarda.
“Selamat kepada wakil rektor yang baru dilantik semoga bisa mengemban amanah dengan penuh kedisiplinan dan tanggung jawab. Sebab penghormatan, tanggung jawab dan kepercayaan yang telah diberikan menjadi marwah yang harus dijaga selama menjalankan tugas, dalam satu kesatuan tim kerja,” kata Ova.
Editor : Nanang Ichwan
Artikel Terkait